Valerius and Color Me Badd, My Best Moment in 2012

January 05, 2013


Color Me Badd, 28 September 2012
Konser dengan best moment di tahun 2012 yang sampai saat ini terngiang di hati saya hanya ada dua yaitu Valerius dan penampilan boyband Color Me Badd di event tahunan "LA Light Java Soulnation 2012".  Kala itu setelah saya melakukan wawancara dengan Valerius, saya langsung menuju venue "LA Light Java Soulnation 2012" di Istora Senayan. 

Color Me Badd terbentuk di Oklahoma, Amerika Serikat, pada 1987. Mereka langsung meraih kesuksesan pada saat mengeluarkan album pertama, C.M.B (1991), dengan hit single berjudul I Wanna Sex You Up. Album tersebut terjual sebanyak enam juta kopi di seluruh dunia. Sedangkan Valerius adalah band asal Belanda dengan single berjudul She Doesn't know yang menjadi hit.

Usai menyapa Jesse dan kawan-kawan, saya bersama rekan saya Dewi sempat ditanya oleh member Valerius dalam interview yang diwakili oleh Jesse Nambiar, Kay Nambiar, Xander Vrienten dan Klaas van Donkersgoed (read: Jelte Tuinstra berhalangan ikut dalam interview kami, karena sakit) sempat menanyakan jadwal kami selanjutnya dan dengan lantang saya menjawab "Melihat penampilan Color Me Badd di Java Soulnation". Mendengar ucapan saya, Jesse dan kawan-kawan terkejut sambil mengucap "Cool". Cuma ada dua perkiraan saya dengan ekspresi mereka ketika itu, yang pertama jadul karena Color Me Badd adalah artis yang tenar tahun 80-an dan yang ke dua mereka juga mengagumi artis tersebut. Tapi itu tidak menjadi persoalan besar bagi saya karena tujuan saya datang di hari pertama "LA Light Java Soulnation 2012" selain Color Me Badd karena memenuhi undangan dari pihak Java Soulnation dan sedikit survey stage Valerius untuk kebutuhan liputan.

Di backstage Soulnation, saya mengalami kejadian yang persis sama ketika saya pertama kali mengenal Valerius yaitu diteriaki satpam karena menghalangi artis yang lalu lalang. Kalau 2011 lalu saya menghalangi jalan Xander, bassist Valerius. 2012 saya kembali menjadi portal menghalangi jalan Bryan dkk. Reaksi saya ketika itu adalah sama, hanya menoleh, bergeser dan bilang "Lewat saja, siapa juga yang larang!"

Namun bukan moment itu yang membuat saya terkesan, tapi ketika lagu kebangsaan Indonesia Raya jadi pembuka penampilan boyband Color Me Badd yang dinyanyikan oleh Dida, vokalis Raffi and The Beat, dan Dimas dari Backalley yang sontak membuat saya dengan cepat ikut bernyanyi dengan tubuh tegap berdiri tanpa disuruh.

Valerius, 30 September 2012
Lagu kebangsaan Indonesia Raya selesai dinyanyikan, boyband lawas asal Amerika itu muncul di atas panggung yang kemudian disambut riuh teriakan para penonton termasuk saya. All For Love dipilih sebagai lagu pembuka yang dilantunkan Bryan Abrams, Kevin Thornton, dan Mark Calderon.

Penampilan Color Me Badd terbilang bisa mengobati rasa rindu saya ke suasana nostalgia di era 80-an. Malam itu Bryan dkk melantunkan 11 lagu, termasuk lagu Close to Heaven yang sempat diparodikan kelompok asal Bandung Padhyangan Project. Dan disela-sela penampilan Color Me Badd saya dibuat terkejut karena saya bertemu dengan Valerius yang juga menyaksikan penampilan Color Me Badd diantara kerumunan crowd. Saling menyapa ketika itu? Sudah pasti! 

Dengan suksesnya penampilan Color Me Badd sebagai pembuka Java Soulnation 2012 lalu sebagai artis internasional yang pertama tampil dan berhasil menggebrak penonton, dikabarkan akan kembali tampil di Java Soulnation tahun depan.

Dalam pernampilan Valerius, saya terkesan ketika Jesse sang vokalis dan Xander, bassist Valerius dengan bangga mengenakan pakaian khas Indonesia yaitu batik. Bahkan berkali-kali Jesse berteriak "I Love Indonesia, Aku Cinta Indonesia."

So, kalau mereka sangat respect kepada Indonesia begitupun dengan saya! Indonesia Raya, Indonesia tanah airku dan aku cinta Indonesia!

You Might Also Like

0 comments

Like us on Facebook